Pelaksanaan UAS Pesantren

Pada tanggal 02 Desember 2019, senin. Pondok Pesantren Al-Hidayah Al-Mumtazah sedang mengadakan ujian, yang mana terdapat 3 ujian yang sedang berlangsung, yaitu ujian syafawi, ujian tahriri dan ujian tahfidz. Namun ujian kali ini sangatlah ketat. Dan sebelum ujian semua santri diwajibkan untuk membayar uang ujian dan bulanan Pesantren kepada SAS.

Ujian ini harus memberikan pengawasan yang ketat sehingga jangan sampai ada anak yang menyontek dan berisik ketika ujian, ujian ini harus bergengsi. Untuk para pengawas dimohon untuk kerja samanya - Ucap Ustad Mualis ketika upacara pembukaan UAS (Ujian akhir semester).

Alhamdulillah Ujian Syafawi telah selesai dengan lancar. Ketika tanggal 06 Desember, dilanjutkan dengan ujian Tahriri yang mana semua kelas dipisah, dan untuk ujian umum akan dilakukan dari DEPAK (Departement Agama). Ini memang sudah biasa dilakukan ketika diakhir semester, semua ujian umum dari DEPAK. Sedangkan ujian berbasis agama dari Pesantren sendiri.

Alhamdulillah ujian tahriri pun berakhir pada tanggal 15 Desember, dan berjalan dengan lancar tanpa ada masalah. Dan pada tanggal 16 Desemeber anak santri pun melaksanakan ujian Tahfidz  sebagai syarat untuk pulang kerumah. Dan tentunya ujian ini untuk mengisi kekosongan dengan menghafal al-quran.

Subscribe Subscribe