Mohadhoroh Mingguan



Bekasi, 11/04/2015. BANANSA adalah bagian pengembangan bahasa asing yang mempunyai tugas mengadakan beberapa kegiatan yang menunjang terhadap pengembangan Bahasa, salah satu kegitanya adalah Mohadharoh Mingguan. Kegiatan Mohadhorah Mingguan ini merupakan rutinitas kegiatan santri pondok pesantren Al-Hidayah Al-Mumtazah yang dihandle langsung oleh pengurus ISMAM.
Adapun kegiatan ini meliputi beberapa rentetan  acara seperti Pembacaan Nafiri Kalam Ilahi, Hymne Oh Pondok Ku, Sholawat Nabi, Latihan Pidato 3 Bahasa (Indonesia, B. Arab, B. Inggris),  dan hiburan serta ditutup dengan memberian piagam bagi peserta yang menampilkan performterbaiknya.
Tentunnya tujuan utama kegiatan ini tidak lain sesuai dengan Visi-Missi Pondok Pesantren Al-Hidayah Al-Mumtazah yakni mencetak kader-kader ulama yang cendikiawan pewaris nabi, menjadi eksekutif yang berakhlakul karimah. Selain tujuan diatas, kegiatan ini juga akan melatih mental para santri agar berani tampil dihadapan masyarakat.
Diharapkan kegiatan ini terus berlangsung sehingga nantinya para santri Ataz (Baca Al-Hidayah Al-Mumtazah) secara kemampuan mental dan intelektual mereka terus diasah dan dikembangkan.

Reporter : Sandi Al-Ghifari dkk (Siswa Kelas IV Muallimin)

Subscribe Subscribe